fc2ブログ
 
教会の創立記念日のイベント
2007年6月13日19:30-
St. Anotnius Purbayan Solo教会(Jl. Arifin no.1, Solo)前庭にて


20070614013810.jpg
写真:MATaYA

それまで教会内で創立記念日のミサ
終了後教会の扉が閉められ前庭に移動
1. 舞踊 "Sesaji" Soeryo Soemiratによる (振付Rusini、音楽B.Subono)
2. 舞踊 Red white Dance Theatre (Besur, Fajar, Rusini)による

ここで帰る。以降は次の予定のはず。
Unisono Choir
Aksamata (Rudy Sulistanto & Friends)
Jazz Up Purbayan by Mid Season
*写真展"Gereja Purbayan Tempoe Doeloe"

-----------------------------------------------------------------
Press release

HUT Gereja St. Antonius Purbayan Solo ke-91
tema: togetherness within differeneces


Ide
Gereja St. Antonius Purbayan merupakan salah satu dari sekian banyak arsitektur peninggalan kolonial Belanda di Solo yang berdiri pada tahun 1916. Sembilan tahun sebelumnya sudah ada aktivitas gereja di Purbayan yang dimulai di gedung Pastoran pada tahun 1907, yang merupakan cikal bakal berdirinya Gereja St. Antonius Purbayan yang pada waktu itu masih menjadi stasi dari gereja Gedangan Semarang. Dalam fakta sejarah, gereja ini merupakan saksi salah satu peninggalan arsitektur kolonial dari masa ke masa kota Solo, dimana denyut nadi kehidupan baik politik, ekonomi, budaya, maupun agama bermuara disekitar lanskap itu. Benteng Vastenburg, Javasche Bank ( Bank Indonesia ), Kantor Gubernur Jenderal ( Balaikota Surakarta ), Pasar Gede. Bangunan ini juga searah dengan pusat pemandhengan Keraton Kasunanan Surakarta.

Memperingati HUT Gereja St. Antonius Purbayan yang ke-91 tahun pada 13 Juni 2007 dengan tema togetherness within differences (bersama dalam perbedaan) , juga sekaligus memperingati ulang tahun situs cagar budaya tersebut, maka tidak hanya diperingati dalam sisi religiusitasnya atau pesta nama St. Antonius saja, tetapi diperingati keberadaan dan peran gereja St. Antonius Purbayan di dalam masyarakat Kota Solo sebagai museum yang hidup dan situs cagar budaya yang dilindungi keberadaannya. Lebih jauhnya adanya ikatan sejarah dan heritage (pusaka budaya) Gereja St. Antonius Purbayan yang bukan hanya milik umat Katolik saja tetapi secara luas juga milik masyarakat Solo. Karena Gereja St. Antonius Purbayan merupakan salah satu kekayaan tangible heritage (pusaka budaya bendawi) dalam bentuk arsitektur yang dimiliki Kota Solo. Program ini diselenggarakan oleh grup paduan suara Gereja St. Antonius - UNISONO CHOIR, bekerja sama dengan dengan Mataya arts&heritage dan Solo Heritage Community .

TUJUAN
1.Membangun komunikasi lintas-agama dan lintas-etnis dalam spirit kemanusiaan.

2.Memberi ruang ekspresi bagi umat Katolik untuk sharing kepada masyarakat Surakarta.

3.Memahami bahwa gereja St. Antonius Purbayan adalah salah satu dari sekian banyak peninggalan kolonial dan sekarang menjadi cagar budaya di kota Surakarta yang dilindungi keberadaannya.